Home » » Resep Masakan Nugget Ayam Putih Telur

Resep Masakan Nugget Ayam Putih Telur

Written By Unknown on Selasa, 24 Desember 2013 | 06.39

Resep Masakan Nugget Ayam Putih Telur - Resep Masakan Indonesia Kali ini akan memberikan aneka resep masakan Indonesia terbaru untuk sobat semuanya. Sobat juga bisa membaca Resep Masakan Paha Ayam Oregano.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
150 gram ayam giling 
200 gram putih telur 
100 gram wortel, dipotong kotak kecil, direbus
50 gram buncis, diiris halus
50 gram tepung panir halus 
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk 
1/2 sendok teh merica bubuk 
1 sendok teh garam 
2 siung bawang putih, dihaluskan
2 putih telur, dikocok lepas untuk pencelup
75 gram tepung panir halus untuk pelapis 
2 sendok makan saus sambal untuk pelengkap 
minyak untuk menggoreng 

Cara membuat:
  1. Campur ayam giling, putih telur, wortel, buncis, dan tepung panir halus. Aduk rata.
  2. Masukkan kaldu ayam bubuk, merica, garam, dan bawang putih. Aduk rata.
  3. Tuang di dalam plastik es mambo. Ikat kencang. Tusuk-tusuk dengan jarum.
  4. Kukus di atas api kecil 30 menit hingga matang. Biarkan dingin. Potong miring 2 cm.
  5. Gulingkan di atas tepung panir. Celup ke dalam putih telur. Gulingkan di atas tepung panir halus.
  6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Sajikan bersama saus sambal.


Untuk 6 porsi

Demikian info menarik tentang Resep Masakan Nugget Ayam Putih Telur yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini. Semoga resep masakan yang admin berikan bisa membantu sobat yang sedang ingin membuat masakan tersebut. Terima Kasih.


0 komentar:

Posting Komentar

Label

Blogroll